Movie Inspiration - Wonder

Kamis, 12 Desember 2019

          Setelah mengadakan Mii dengan judul film Big Brother (Maret 2019) dan juga Stronger (Juli 2019) yang lalu, tepat pada tanggal 8 November 2019 Mii kembali diadakan untuk yang ketiga kalinya, menayangkan film dengan judul Wonder yang diangkat dari novel bestseller karya R. J. Palacio. Wonder menceritakan tentang seorang anak bernama August Pullman yang lahir dengan kelainan pada wajahnya. Hal itu membuatnya menghindar untuk pergi ke sekolah umum. Namun saat akan duduk di kelas 5 sekolah dasar, kedua orangtuanya mendaftarkan Auggie untuk masuk ke sekolah swasta. Awalnya Auggie merasa kesal karena dirinya didaftarkan masuk ke sebuah sekolah swasta, namun Auggie harus membuktikan dirinya sama seperti anak lainnya, meskipun anak-anak lain tidak menyukainya. Terdapat begitu banyak makna hidup yang bisa didapatkan melalui penayangan film ini, yang mana dapat dijadikan sebagai inspirasi hidup, baik dalam kehidupan pribadi, lingkungan keluarga, sosial dan bahkan dalam dunia kerja.

          Kegiatan yang dihadiri  sebanyak 25 (dua puluh lima) peserta yang berasal dari karyawan internal PT Capella Dinamik Nusantara, PT Capella Medan dan juga PT Capella Multidana ini berlangsung dengan sangat baik oleh karena antusiasme yang sangat luar biasa dari para peserta.

          Setelah film selesai ditayangkan, setiap peserta diminta untuk menyampaikan satu nilai positif yang didapat dari film tersebut, kemudian dikaitkan dengan pengalaman pribadi masing-masing peserta dan apa target ke depan yang ingin dicapai berdasarkan nilai yang diambil. Selain untuk meningkatkan kemampuan peserta dalam hal berbicara di depan umun, kegiatan ini juga bermaksud agar para peserta dapat mengambil makna positif dari film yang ditayangkan dan mengimplementasikannya ke dalam kehidupan pribadi masing-masing.

          Kegiatan Mii – Wonder kali ini adalah merupakan kegiatan yang terakhir dan sebagai penutup kegiatan Mii di tahun 2019. Setelah diadakannya 3(tiga) kegiatan Mii di tahun 2019 diharapkan para peserta dapat semakin meningkatkan kemampuan dalam berbicara di depan umun dan selalu menerapkan nilai positif dari film yang ditayangkan ke dalam kehidupan pribadi para peserta. Dengan berakhirnya kegiatan Mii di tahun 2019 ini, tim APD sebagai penyelenggara kegiatan pelatihan telah mempersiapkan beragam kegiatan yang jauh lebih menarik pada tahun 2020 mendatang. Jadi terus ikuti dan jangan sampai ketinggalan dengan setiap informasi kegiatan pengembangan yang akan diadakan di tahun mendatang. Spirit to Self Upgrade, Salam SATU HATI. (JYU/121219)

(ctb)